Monday, January 18, 2010

Resep Pempek Kapal Selam

Resep  Pempek Kapal Selam 


Bahan:
  • 400 gram Ikan tengiri/belida yang gepeng
  • 200cc air dingin
  • 1 sdm garam
  • 1 sdm vetsin
  • 250-300 gram tepung sagu
Bahan Cuko Pempek :
  • 50 gram cabe merah
  • 100 gram cabe rawit
  • 150 gram gula merah
  • 150 gram gula pasir
  • 50 gram bawang putih
  • 25 gram garam
  • 4 sdm kecap asin
  • 4 sdm cuka
  • 500cc air mentah
Cara membuat:
  1. Ikan diambil dagingnya, lalu dihaluskan dengan saringan kuningan atau diblender, lalu diaduk dengan sebagian air kuat-kuat sampai lemas.
  2. Sisa air diberi garam dan vetsin, diaduk perlahan-lahan dengan daging ikan tadi, lalu diberi sagu sampai sedang kerasnya.
  3. Bentuk adonan seperti gambar dan diisi telur mentah.
  4. Rebus di air mendidih sampai matang (mengambang), digoreng sampai kecoklatan.
Cara membuat:

Semua bahan ditumbuk jadi satu, lalu beri air dan cuka.

COMMENTS :

Don't Spam Here

0 comments to “Resep Pempek Kapal Selam”

Post a Comment

 

Copyright © 2010 Resep Masakan Indonesia. Network Budidaya | Resep Kue Lezat All Rights Reserved. Powered by Blogger and Blogger Template.